Penguatan Pendidikan Karakter
Kegiatan pembiasaan pada pagi hari sebelum melaksanakan pembelajaran. Penekanan salah satu program pemerintah yaitu PPK (Penguatan Pendidikan Karakter) pada satuan pendidikan SDN 2 Antiga Kelod, kegiatan ini meliputi penekanan pada aspek Religius, Nasionalisme, Mandiri, Gotong Royong, dan Integritas. Dengan dibarengi penerapan protokol kesehatan yang ketat, kegiatan ini diharapkan membangkitkan kembali suasana belajar siswa yang menyenangkan di lingkungan sekolah. Adapun beberapa kegiatannya yaitu melaksanakan Puja Trisandya (Religius), Menyanyikan lagu wajib nasional (Nasionalisme), Melaksanakan kewajibannya siswa secara mandiri (Mandiri), membantu teman yang mengalami kesulitan (Gotong Royong), memiliki kepribadian yang jujur (Integritas).